TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 15:16

Konteks
15:16 Tetapi keturunan x  yang keempat akan kembali ke sini, y  sebab sebelum itu kedurjanaan orang Amori z  itu belum genap."

Kejadian 18:20

Konteks
18:20 Sesudah itu berfirmanlah TUHAN: "Sesungguhnya banyak o  keluh kesah orang tentang Sodom p  dan Gomora dan sesungguhnya sangat berat q  dosanya 1 .

Kejadian 19:4-11

Konteks
19:4 Tetapi sebelum mereka tidur, orang-orang lelaki dari kota Sodom v  itu, dari yang muda sampai yang tua, bahkan seluruh kota, tidak ada yang terkecuali, datang mengepung rumah itu. 19:5 Mereka berseru kepada Lot: "Di manakah orang-orang yang datang kepadamu malam ini? Bawalah mereka keluar kepada kami, supaya kami pakai mereka 2 . w " 19:6 Lalu keluarlah Lot menemui mereka, x  ke depan pintu, tetapi pintu ditutupnya di belakangnya, 19:7 dan ia berkata: "Saudara-saudaraku, janganlah kiranya berbuat jahat. 19:8 Kamu tahu, aku mempunyai dua orang anak perempuan 3  yang belum pernah dijamah laki-laki, baiklah mereka kubawa ke luar kepadamu; perbuatlah kepada mereka seperti yang kamu pandang baik; hanya jangan kamu apa-apakan orang-orang ini, sebab mereka memang datang untuk berlindung di dalam rumahku. y " 19:9 Tetapi mereka berkata: "Enyahlah!" Lagi kata mereka: "Orang ini datang ke sini sebagai orang asing z  dan dia mau menjadi hakim a  atas kita! Sekarang kami akan menganiaya engkau lebih dari pada kedua orang itu!" Lalu mereka mendesak orang itu, yaitu Lot, dengan keras, dan mereka mendekat untuk mendobrak pintu. 19:10 Tetapi kedua orang b  itu mengulurkan tangannya, menarik Lot masuk ke dalam rumah, lalu menutup pintu. 19:11 Dan mereka membutakan c  mata orang-orang yang di depan pintu rumah itu, dari yang kecil sampai yang besar, sehingga percumalah orang-orang itu mencari-cari pintu.

Kejadian 19:1

Konteks
Sodom dan Gomora dimusnahkan Lot diselamatkan
19:1 Kedua malaikat k  itu tiba di Sodom l  pada waktu petang. Lot m  sedang duduk di pintu gerbang n  Sodom 4  dan ketika melihat mereka, bangunlah ia menyongsong mereka, lalu sujud dengan mukanya sampai ke tanah, o 

1 Samuel 15:18

Konteks
15:18 TUHAN telah menyuruh engkau pergi, dengan pesan: Pergilah, tumpaslah orang-orang berdosa itu, yakni orang Amalek, berperanglah melawan mereka sampai engkau membinasakan mereka.

Yesaya 1:9

Konteks
1:9 Seandainya TUHAN semesta alam tidak meninggalkan pada kita sedikit orang yang terlepas, m  kita sudah menjadi seperti Sodom, dan sama seperti Gomora 5 . n 

Yesaya 3:9

Konteks
3:9 Air muka mereka menyatakan w  kejahatan mereka, dan seperti orang Sodom, x  mereka dengan terang-terangan menyebut-nyebut dosanya, tidak lagi disembunyikannya. Celakalah orang-orang itu! Sebab mereka mendatangkan malapetaka y  kepada dirinya sendiri.

Yehezkiel 16:46-50

Konteks
16:46 Kakakmu j  yang tertua ialah Samaria, yang beserta anak-anaknya perempuan diam di sebelah utaramu, dan kakakmu yang termuda ialah Sodom, k  yang beserta anak-anaknya perempuan diam di sebelah selatanmu. 16:47 Bukankah engkau hidup menurut perbuatan mereka dan engkau lakukan seperti perbuatan-perbuatan mereka yang keji; sebentar lagi saja engkau berbuat lebih jahat dari mereka l  dalam seluruh hidupmu. 16:48 Demi Aku yang hidup, demikianlah firman Tuhan ALLAH, m  sesungguh-sungguhnya Sodom, n  kakakmu yang termuda beserta anak-anaknya perempuan tidak berbuat seperti engkau lakukan o  beserta anak-anakmu perempuan. 16:49 Lihat, inilah kesalahan Sodom, p  kakakmu yang termuda itu: kecongkakan, q  makanan yang berlimpah-limpah dan kesenangan r  hidup ada padanya dan pada anak-anaknya perempuan, tetapi ia tidak menolong orang-orang sengsara dan miskin. s  16:50 Mereka menjadi tinggi hati t  dan melakukan kekejian di hadapan-Ku; maka Aku menjauhkan mereka sesudah Aku melihat u  itu.

Matius 9:10

Konteks
9:10 Kemudian ketika Yesus makan di rumah Matius, datanglah banyak pemungut cukai dan orang berdosa dan makan bersama-sama dengan Dia dan murid-murid-Nya.

Matius 9:13

Konteks
9:13 Jadi pergilah dan pelajarilah arti firman ini: Yang Kukehendaki ialah belas kasihan dan bukan persembahan, v  karena Aku datang bukan untuk memanggil orang benar, melainkan orang berdosa. w "

Matius 11:23-24

Konteks
11:23 Dan engkau Kapernaum, k  apakah engkau akan dinaikkan sampai ke langit? Tidak, engkau akan diturunkan sampai ke dunia orang mati! l  Karena jika di Sodom terjadi mujizat-mujizat yang telah terjadi di tengah-tengah kamu, kota itu tentu masih berdiri sampai hari ini. 11:24 Tetapi Aku berkata kepadamu: Pada hari penghakiman, tanggungan negeri Sodom akan lebih ringan dari pada tanggunganmu. m "

Yohanes 9:24

Konteks
9:24 Lalu mereka memanggil sekali lagi orang yang tadinya buta itu dan berkata kepadanya: "Katakanlah kebenaran di hadapan Allah; p  kami tahu bahwa orang itu orang berdosa. q "

Yohanes 9:31

Konteks
9:31 Kita tahu, bahwa Allah tidak mendengarkan orang-orang berdosa, melainkan orang-orang yang saleh dan yang melakukan kehendak-Nya. u 

Roma 1:27

Konteks
1:27 Demikian juga suami-suami meninggalkan persetubuhan yang wajar dengan isteri mereka dan menyala-nyala dalam berahi mereka seorang terhadap yang lain, sehingga mereka melakukan kemesuman, laki-laki dengan laki-laki 6 , dan karena itu mereka menerima dalam diri mereka balasan yang setimpal untuk kesesatan e  mereka.

Roma 1:2

Konteks
1:2 Injil itu telah dijanjikan-Nya sebelumnya d  dengan perantaraan nabi-nabi-Nya e  dalam kitab-kitab suci, f 

Pengkhotbah 2:6-8

Konteks
2:6 aku menggali bagiku kolam-kolam untuk mengairi dari situ tanaman pohon-pohon muda. 2:7 Aku membeli budak-budak laki-laki dan perempuan, dan ada budak-budak c  yang lahir di rumahku; aku mempunyai juga banyak sapi dan kambing domba melebihi siapapun yang pernah hidup di Yerusalem sebelum aku. 2:8 Aku mengumpulkan bagiku juga perak dan emas, d  harta benda raja-raja dan daerah-daerah. e  Aku mencari bagiku biduan-biduan dan biduanita-biduanita, f  dan yang menyenangkan anak-anak manusia, yakni banyak gundik.

Pengkhotbah 2:10

Konteks
2:10 Aku tidak merintangi mataku dari apapun yang dikehendakinya, dan aku tidak menahan hatiku dari sukacita apapun, sebab hatiku bersukacita karena segala jerih payahku. Itulah buah segala jerih payahku.

Yudas 1:7

Konteks
1:7 sama seperti Sodom dan Gomora r  dan kota-kota sekitarnya, s  yang dengan cara yang sama melakukan percabulan dan mengejar kepuasan-kepuasan yang tak wajar, telah menanggung siksaan api kekal t  sebagai peringatan kepada semua orang.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[18:20]  1 Full Life : SANGAT BERAT DOSANYA.

Nas : Kej 18:20

Allah tidak pernah mengabaikan dosa; Ia melihat setiap kejahatan, ketidakadilan, dan kebejatan yang dilakukan (bd. Kej 4:10; Mazm 34:18; Yak 5:4). Pada saat yang tepat, jikalau tidak ada pertobatan, Allah akan menghakimi dan menghukum. Tabiat Allah sendiri menuntut bahwa kejahatan dihukum.

[19:5]  2 Full Life : SUPAYA KAMI PAKAI MEREKA

Nas : Kej 19:5

(versi Inggris NIV -- bersanggama). Orang laki-laki Sodom ingin memperkosa orang asing yang datang itu. Dari peristiwa inilah muncul istilah sodomi; istilah ini terutama menunjuk kepada homoseksualitas dan nafsu homoseks. Sodomi dikutuk dengan keras dalam Alkitab (Im 20:13; Ul 23:17; 1Kor 6:9; 1Tim 1:8-10;

lihat cat. --> Rom 1:27).

[atau ref. Rom 1:27]

[19:8]  3 Full Life : AKU MEMPUNYAI DUA ORANG ANAK PEREMPUAN.

Nas : Kej 19:8

Sulit dipercaya bahwa Lot rela menyerahkan kedua putrinya untuk diperkosa oleh sekelompok penyesat seksual supaya melindungi dua orang yang tidak pernah dijumpainya sebelumnya. Mungkin dalam keadaan terjepit ia mencoba mengulur waktu, karena percaya bahwa sahabat-sahabatnya tidak akan membiarkan keluarganya diperlakukan dengan begitu kejam.

[19:1]  4 Full Life : LOT SEDANG DUDUK DI PINTU GERBANG SODOM.

Nas : Kej 19:1

Sekalipun Lot sedih oleh perbuatan-perbuatan najis yang didengar dan dilihatnya (2Pet 2:7-8), ia masih bersedia mendiamkan kejahatan Sodom demi keuntungan materiel dan sosial

(lihat cat. --> Kej 13:12).

[atau ref. Kej 13:12]

Kompromi ini mendatangkan tragedi kepada keluarganya (ayat Kej 19:24). Demikian pula, orang percaya masa kini yang tidak melindungi keluarganya dari lingkungan yang tidak beriman dan pengaruh jahat demi keuntungan materiel dan sosial mengakibatkan tragedi bagi keluarganya.

[1:9]  5 Full Life : SODOM ... GOMORA.

Nas : Yes 1:9-10

Kota Sodom dan Gomora binasa sama sekali karena dahsyatnya dosa mereka (Kej 19:1-25). Yesaya menyamakan Yehuda dengan kedua kota ini karena ketidaksetiaan mereka yang hebat.

[1:27]  6 Full Life : LAKI-LAKI DENGAN LAKI-LAKI.

Nas : Rom 1:27

Dosa homoseksualitas bagi sang rasul tampaknya merupakan bukti terbesar kemerosotan akhlak manusia akibat kebejatan dan ditinggalkan Allah (lih. Kej 19:4-5; Im 18:22). Setiap bangsa yang membenarkan dosa ini sebagai cara hidup yang dapat diterima berada dalam tingkat terakhir kerusakan moral

(lihat cat. --> Rom 1:24).

[atau ref. Rom 1:24]

Untuk ayat-ayat lainnya mengenai dosa yang mengerikan ini lih. Kej 19:4-9; Im 20:13; Ul 23:17; 1Raj 14:24; 15:12; 22:46; Yes 3:9; 1Kor 6:9-10; 1Tim 1:10; 2Pet 2:6; Yud 1:7.



TIP #32: Gunakan Pencarian Khusus untuk melakukan pencarian Teks Alkitab, Tafsiran/Catatan, Studi Kamus, Ilustrasi, Artikel, Ref. Silang, Leksikon, Pertanyaan-Pertanyaan, Gambar, Himne, Topikal. Anda juga dapat mencari bahan-bahan yang berkaitan dengan ayat-ayat yang anda inginkan melalui pencarian Referensi Ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA